Senin, 10 November 2008

Puting Besar di UGM





Salah satu dari ratusan pohon yang tumbang di UGM. Sayang banget, padahal perlu bertahun-tahun untuk menjadi sebesar itu.


Jum’at, Nov 8 2008
Sekitar pukul 13.00 WIB. Sehabis pulang shalat jum’at, cuaca di jogja agak mendung. Kemudian saya bersama om boy (temen kos), pergi ke jogja chicken untuk makan. Kami berdua makan di sana, hingga jam menunjukkan pukul 14.00. Kami pun beranjak dari lokasi makan untuk balik ke kos. Tiba - tiba angin berhembus kencang. Yus, “duh..angin jelek nih”. Daun daun bertebaran kesana kemari. setelah satu menit, hujan turun dengan begitu deras. Untung saja, kami sudah sampai d kos.

Baru saja sampai di kos, listrik pun mati. Yah, dengan lapang dada menunggu listrik menyala. Di tunggu - tunggu, kok listrik belum nyala. Hingga adnan (temen kos juga) mendapatkan telfon dari ibunya, mengkhawatirkan keadaan si adnan. dan dari situlah kami baru tahu, bahwa ada angin puting beliung. Tak, sampai berapa menit, ibu saya menelfon menanyakan keadaan juga.
Dengan sigap kami pun meluncur ke boulevard UGM. Subhanallah, keadaan sudah kacau balau. Pohon - pohon pada bertumbangan, gerobak dan terop - terop bersyerakkan, bangunan - bangunan di sekitar gentingnya pada hilang, dan ada sebagian bangunan yang tertimpa pohon. Jalanan di sekitar boulevard banjir. Ada beberapa orang yang dilarikan ke rumah sakit.
Kami telusuri jalanan, hingga sampai ke GSP (Graha Saba Putra). Di sana tidak jauh berbeda. Pohon pada bertumbangan, tiang listrik pada bengkok.

Subhanallah, ini adalah hanya sebuah teguran kecil. Tidak ada apa - apanya dibandingkan kiamat. Marilah kita kembali ke jalannya yang benar. Ingat tentang adanya hari pembalasan.

1 komentar:

hakim mengatakan...

fotonya bagus banget yg ada buah imutnya.... sapa yg motret? bilang ya sama dia, hebbat....